Popular Post

Posted by : Unknown Kamis, 03 Maret 2016

Seven Knights telah cukup lama meramaikan dunia game mobile di dunia, termasuk juga di Indonesia. Namun demikian, mungkin sebagian dari anda masih kesulitan dan bertanya-tanya tentang cara-cara untuk menjadi sukses di dalam game ini.
Tips dan Trik Sukses Bermain Game Mobile, Seven Knights
Untuk itulah, dalam kesempatan kali ini kita akan mengulas beberapa langkah utama yang bisa anda lakukan agar bisa menjadi yang terbaik di game tersebut. 1. Alokasikan Ruby untuk Skill Player
Ketika memiliki ruby dalam jumlah yang cukup banyak, biasanya player akan tergiur untuk membeli deck hero. Padahal, langkah ini cukup sia-sia. Pasalnya, hero yang akan anda dapatkan di dalam deck tersebut tidak ada yang berbintang 4 atau 5. Jika pun ada, maka presentasinya sangat kecil dan anda harus membeli deck hero dalam jumlah besar untuk bisa mendapatkan 1 atau 2 heri bagus tersebut.
Sesekali membeli deck hero tidak masalah. Namun lebih baik sisakan ruby anda untuk mengupgrade skill di menu utama (icon buku dengan tulisan mastery).
2. Seven Knights Terdapat di Castle Rush
Ada 2 cara untuk mendapatkan salah satu hero “Seven Knights” (hero utama dalam storyline), yakni melalui “check in”, dimana di hari ketujuh kalian akan mendapatkan salah satu hero 7 Knights dengan bintang 4 secara acak. Cara berikutnya adalah dengan melalui Castle Rush.
Untuk langkah kedua tersebut, anda membutuhkan guild yang bisa mencapai skor yang sangat tinggi, sehingga bisa mendapatkan peti rank S. Di dalam peti inilah ada kemungkinan anda untuk mendapatkan Seven Knights hero berbintang 6.
3. Upgrade Formasi untuk Tambahan Status Buff
Salah satu cara untuk meningkatkan efektivitas bermain adalah dengan memilih dan mengupgarde formasi. Maka dari itu, sisikan gold anda untuk melakukan peningkatan di sektor ini. Makin tinggi level formasi, maka semakin bagus juga buff yang dihasilkan.
4. Atur Formasi Sesuai dengan Kemampuan Hero
Perhatikan baik-baik pemilihan formasi yang akan anda gunakan. Sesuaikan dengan line up hero yang akan anda bawa dalam pertarungan untuk mengoptimalkan buff yang dihasilkan dari formasi tersebut.
5. Fokuskan Power Up pada Seven Knights
Jika seandainya anda sudah memiliki salah satu Seven Knights, maka disarankan untuk memfokuskan power up kepada karakter tersebut. Tujuannya agar hero tersebut bisa menjadi senjata andalan anda ketika bertanding di tiap match ataupun stage.
6. Ikuti Guide untuk Mendapatkan Hadiah Menarik
Disarankan untuk mengikuti guide di menu utama. Selain anda bisa semakin mengerti tentang sistem dan gameplay di Seven Knights, ada hadiah menarik yang bisa anda peroleh di akhir suatu materi guide. Bahkan, player juga bisa mendapatkan hero berbintang 6 jika bisa menyelesaikan semua guide.
7. Jangan Lupa Check In
Check In wajib dilakukan setiap hari, bahkan jika anda sedang tidak ingin bermain sekalipun. Hal ini perlu dilakukan agar anda bisa mendapatkan item atau hero menarik, yang biasanya diperoleh dengan cara melakukan check in berantai dalam beberapa hari berturut-turut.
Selamat bermain!


(cr: sisidunia.com)

{ 1 komentar... read them below or add one }

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © PC,Android & Ios games - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -